PELANTIKAN ESELON II DI LINGKUNGAN KABUPATEN TAPANULI UTARA
Sejumlah pejabat eselon II, III dan IV di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara (Pemkab Taput), Selasa (9/2), dilantik Bupati Taput Nikson Nababan. Nikson Nababan meminta para pejabat dan pimpinan SKPD harus lebih kreatif dan inovatif.
Bupati meminta kepada pejabat eselon II, III dan IV yang dilantik, lebih kreatif dan inovatif, untuk memikirkan dan merencanakan program-program kerja yang lebih berkualitas, akuntabel dan produktif.
Saat ini, kata dia, pejabat harus dapat memberi perubahan positif yang lebih terarah dan sistematis terhadap keberhasilan Pemerintah daerah, tentunya, dalam mencapai visi-misinya.
"Beri perubahan positif, terarah dan sistematis serta berikan yang terbaik kepada masyarakat. Sehingga pemberhasilan pelayanan pembangunan dan tugas-tugas pemerintahan lebih optimal. Berikan masukan yang berkualitas, sehingga motivasi etos kerja. Tempatkan posisi sebagai pimpinan yang lebih bertanggungjawab dalam penanganan masalah berkaitan dengan tugas jabatan di unit kerja," kata Nababan.
Pejabat Eselon II yang dilantik, dr Janri Nababan sebelumnya dipercaya sebagai Plt Kadis Kesehatan didefinitifkan menjadi Kadis Kesehatan. Budiman Gultom sebelumnya menjabat Sekretaris Cipta Karya dipromosikan menjadi Kadis Cipta Karya menggantikan Baginda Hutabarat yang dipercaya menjadi staff ahli bidang Pemerintahan.
Masih Eselon II, Eliston Lumbantobing menjadi Kepala Badan pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa menggantikan Binhot Isak Aritonang yang dipercaya menjadi Staff Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumberdaya Manusia. Rahman Situmeang menjadi Sekretaris DPRD, Rosdiana Manurung menjadi Kepala Dinas Koperasi, UKM dan Perindag.
Lalu, Rudi Sitorus sebelumnya Kadis Perhubungan dirotasi menjadi Kadis Sosial Nakertrans dan jabatannya diemban oleh Erikson Siagian sebelumnya menjabat Kepala BKD.
Kepala BKD digantikan Hotman Nababan. Alkari Purba sebelumnya Kadis Pertambangan dan Energi dirotasi menjadi Kepala BPPTPM dan jabatannya dipercayakan kepada Polmudi Sagala yang sebelumnya menjabat Kakan Lindup dan diisi Heber Tambunan.
Alexander Gultom menjadi Kadis Pasar, Kebersihan dan Pertamanan. Toni Liston Simangunsong sebelumnya Kadis Kehutanan dipercaya menjadi Kadis Pertanian dan Perkebunan serta jabatannya di pegang Benhur Simamora yang sebelumnya Sekretaris Dinas Pertanian dan Perkebunan. dr Ganda Nainggolan didefenitifkan sebagai Direktur RSUD Tarutung.
Pejabat eselon III yang dilantik yakni, Camat Adiankoting sebelumnya dipegang oleh Bernat Aruan dijabat oleh Humisar Theodorus Silalahi. Dan Bernat Aruan menjadi Sekretaris Dinas Pasar, Kebersihan dan Pertamanan .
Camat Siatas Barita yang sebelumnya dipegang Betty Saurmaida Sitorus diganti Mercy Parange Tamba yang sebelumnya memegang jabatan Camat Sipahutar. Dan Betty Sitorus dipercaya sebagai Kabag Organisasi menggantikan Heber Tambunan.
Camat Simangumban sebelumnya dipegang Reinhard Lumbantobing dipercayakan kepada Nelson Manurung yang sebelumnya merupakan Kasubbag Ketatlaksanaan pada Bagian Organisasi setdakab.
Camat Siborongborong yang dipegang Eduard Sitorus dipercayakan kepada Siasep Manalu sebelumnya merupakan Kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip Daerah. Dan Eduard mengemban tugas baru sebagai Sekretaris Dinas Pemuda dan Olahraga